6 Alasan Rutin Berhubungan Seks Sebaiknya Dilakukan

Dipublish tanggal: Mar 8, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Tinjau pada Agu 13, 2019 Waktu baca: 3 menit
6 Alasan Rutin Berhubungan Seks Sebaiknya Dilakukan

Berhubungan seksual merupakan kebutuhan yang perlu dipenuhi oleh pria dan wanita yang telah menikah. Tak jarang pasangan yang mengalami pertengkaran akibat dari kurangnya terpenuhinya kebutuhan akan hal tersebut. 

Hal ini disebabkan oleh kurang sadarnya mereka atas betapa pentingnya rutin berhubungan seks. Kebanyakan dari mereka menganggap membicarakan seks adalah tabu sehingga tidak tahu kemana harus berkonsultasi atas masalah ini. Pada artikel berikut kamu akan mengetahui alasan rutin berhubungan intim baik untuk kehidupanmu.

Salah satu penyebab seseorang memutuskan untuk menikah adalah agar kebutuhan seksual dapat terpenuhi. Namun banyak orang merasa sulit mengungkapkan kebutuhan tersebut pada pasangannya. 

Akibatnya banyak dari mereka tidak terpenuhi kebutuhan seksual dari pasangannya. Hal ini dapat memicu pertengkaran antara kamu dan pasangan. Seberapa penting berhubungan seks secara rutin dengan pasangan, berikut adalah beberapa alasannya.

Menjaga keharmonisan rumah tangga

Banyak ahli yang sering mendapati klien mereka bermasalah karena kurang terpenuhi kebutuhan seks dari pasangan mereka. Hal ini sesuai dengan ungkapan, ”Keharmonisan hubungan suami istri merupakan cerminan kehidupan seks mereka”. 

Mereka yang memiliki kehidupan terkait dengan tempat tidur yang baik biasanya menghadapi permasalahan secara bersama-sama. Mereka sadar hubungan seks yang berkualitas berdampak baik dalam kehidupan pernikahan mereka.

Terjalin ikatan emosional

Melakukan hubungan seks bersama pasangan dan meraih orgasme dapat menjalin ikatan emosional. Adanya hubungan emosional dengan pasangan membuat kamu merasa semakin dekat dengan pasangan. 

Dengan ini biasanya kamu akan merasa nyaman berbagi kebahagiaan dan kesedihan dengan pasangan. Seseorang yang memiliki hubungan seks berkualitas dengan pasangannya sadar bagaimana memposisikan diri sebagai suami, istri, teman, dan sebagainya. Tidak terpenuhinya kebutuhan tersebut menyebabkan pasangan mencari pelampiasan pada hal-hal lain.

Lebih menyehatkan tubuh

Melakukan hubungan seks dapat membuat tubuh lebih sehat. Berhubungan seks sama seperti melakukan olahraga bersama pasangan. Selain dapat membakar kalori, berhubungan seks secara rutin dapat menyehatkan jantung. 

Berhubungan seks ketika bangun tidur dapat membuat mood kamu lebih baik untuk menjalani hari. Kamu juga dapat melakukannya sebelum tidur. Hal ini dapat membuatmu tidur lebih nyenyak.

Menjadi pribadi yang lebih baik

Melakukan hubungan intim yang berkualitas membuat kamu berubah menjadi seseorang yang lebih baik. Maksudnya adalah merasa lebih baik sebagai suami karena merasa maskulin di hadapan istri begitu pula sebaliknya. 

Mampu membahagiakan pasangan di ranjang dapat membuat seseorang merasa lebih maskulin atau feminim. Seseorang yang puas dalam hal seks dengan pasangan akan merasa percaya diri di depan khalayak umum.

Lebih dekat dengan pasangan

Memiliki hubungan seks yang berkualitas membuat pasangan kamu tahu kemana dapat memenuhi kebutuhan tersebut. Kamu dan pasangan menjadi lebih dekat karena merasa saling membutuhkan satu sama lain. 

Cukup dengan berhubungan seks, kamu dan pasangan dapat merasa lebih bahagia dan tenang. Meskipun telah memiliki anak, kamu tetap mendapatkan manfaat rutin berhubungan seks tanpa perlu membuat agenda khusus. Dengan begitu hubungan pernikahan kamu menjadi lebih baik dari sebelumnya.

Mencapai orgasme adalah hal menyenangkan

Orgasme membuat hidup lebih bahagia baik dari sisi kesehatan maupun psikologis. Perasaan bahagia merupakan dampak dari terlepasnya hormon oksitosin ketika mencapai orgasme. 

Menurut ilmuwan, kadar hormon oksitosin yang seimbang dalam tubuh dapat membuat kamu dan pasangan merasa saling membutuhkan, lebih percaya satu sama lain, dan merasa mencintai atau dicintai lebih dari sebelumnya. Itulah mengapa orgasme menyebabkan pasangan merasa bahagia.

Untuk mencapai orgasme bersama-sama saat berhubungan seks merupakan hal yang sulit. Untuk itu perlu komunikasi yang baik dengan pasangan. Apabila orgasme tidak tercapai pada kedua belah pihak dapat memicu permasalahan di kemudian hari. 

Untuk itu sebaiknya kamu dan pasangan saling mengungkapkan keinginan masing-masing agar orgasme dapat diraih bersamaan.

Beberapa alasan di atas bisa kamu dapatkan dengan berhubungan suami istri setelah menjalani pernikahan. Permasalahan akan hubungan seks sebaiknya kamu konsultasikan terlebih dahulu dengan pasangan. 

Bila jalan keluar tidak kamu dapatkan sebaiknya kamu segera menghubungi konsultan pernikahan agar masalah kamu segera terselesaikan. Sebab rutin berhubungan seksual sangat penting dalam sebuah pernikahan.


40 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Having more sex makes early menopause less likely, research finds. The Guardian. (https://www.theguardian.com/science/2020/jan/15/having-more-sex-makes-early-menopause-less-likely-research-finds)
Russell, V. & McNulty, James. (2011). Frequent Sex Protects Intimates From the Negative Implications of Their Neuroticism. Social Psychological and Personality Science. 2. 10.1177/1948550610387162. ResearchGate. (https://www.researchgate.net/publication/228972531_Frequent_Sex_Protects_Intimates_From_the_Negative_Implications_of_Their_Neuroticism)
The Benefits of a Healthy Sex Life. OHSU. (https://www.ohsu.edu/womens-health/benefits-healthy-sex-life)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app