Docetaxel: Manfaat, Dosis, & Efek Samping

Dipublish tanggal: Feb 20, 2019 Update terakhir: Okt 25, 2020 Tinjau pada Jun 13, 2019 Waktu baca: 3 menit

Docetaxel merupakan salah satu jenis obat yang digunakan sebagi kemoterapi berbagai jenis penyakit kanker. Obet ini sudah lama digunakan dan disetujui oleh FDA atau Foods and Drugs Administration dalam menangani kasus kanker yang mudah menyebar ke organ tubuh lainnya. Obat ini juga dapat dikombinasikan dengan jenis kemoterapi lain untuk memaksimal terapi.

Docetaxel merupakan obat kelas taksan golongan antineoplastik  yang berinteraski dengan fungsi sel pertumbuhan mikrotubuler. Obat ini merupakan pencetus polimerisasi mikrotubuler yang menyebabkan siklus sel tertangkap di G2/ M dan dapat menimbulkan apoptosis sel kanker. 

Kondisi ini juga dapat menghancurkan kemampuan sel dalam menggunakan sitoskeleton. DOcetaxel mengikat tubulin beta subunit. Ikatan kandungan  beta subunit obat docetaxel berfungsi mengikat mikrotubuler dan docetaxel agar tidak terlepa sehingga obat ini dapat meningkatkan apoptosis atau merusak sel kanker agar tidak berkembang dan menyebar.

Mengenai Docetaxel

Golongan:

Obat resep

Kemasan:

Injeksi 

Kandungan:

Obat kemoterapi

Manfaat Obat Docetaxel

Obat docetaxel berguna sebagai terapi pada beragai jenis kanker seperti kanker paru-paru

Kanker paru-paru tiper NSCLC (Non-small cell lung cancer) adalah jenis kanker paru-paru dengan tipe sel karsinoma yang menyerang kelenjar adrenal (adenocarcinoma). Kondisi ini banyak ditemukan pada perokok dan banyak terjadi pada wanita dibanding pria.

Selain itu adaa juga tipe karsinoma sel skuamosa, sel kanker jenis ini menyerang organ bronkus di paru-paru

Kanker paru tipe NSCLC akan tumbuh dan menyebar dengan mudah hingga merusak fisiologis paru-paru. Gejala yang ditimbulkan antara lain:

  • Batuk kering
  • Batuk berdarah
  • Sesak napas
  • Terdengar suara mengi saat bernapas
  • Serak
  • Nyeri tulang
  • Infeksi saluran napas berulang
  • Kanker Prostat

Kanker prostat merupakan salah satu jenis kanker ganas yang menyerang sistem reproduksi pada laki-laki. Sel kanker pada kanker prostat dapat berkembang cepat hingga merusak sistem reproduksi dan menunjukkan gejala.

Kanker prostat dikaitkan juga dengan faktor resiko antara lain:

  • Pria usia 50 tahun keatas
  • Faktor keturunan
  • Pola makan yang buruk
  • Gangguan hormon testosteron
  • Kanker payudara

Kanker payudara menjadi salah satu kanker yang sangat membahayakan kaum wanita. Sekitar 1 dari 10 wanita pengidap kanker menderita kanker payudara dan beresiko menimbulkan kematian. 

Apabila tidak ditangani segera. Kanker bisa terbentuk melalui jaringan di payudara atau di kelenjar sekitar payudara dan secara perlahan membesar hingga dapat menyebar ke jaringan tubuh lainnya.

Gejala yang ditimbulkan adanya teraba benjolan yang keras dan tidak rata serta  berukuran 1 hingga 2 sentimeter yang dapat bertambah besar. 

Bentuk payudara semakin lama menjadi tidak simetris yang diikuti dengan rasa sakit di sekitar payudara hingga puting susu. Payudara menjadi bengkak dan terkadang keluar cairan bening atau warna kecokelatan dari puting susu.

Gejala yang timbul pada penderita kanker prostat antara lain:

  • Nyeri pada daerah kandung kemih terutama saat buang air kecil
  • Keluar darah dalam urin
  • Sering buang air kecil pada malam hari
  • Tekanan otot-otot untuk buang air kecil berkurang
  • Nyeri saat ejakulasi

Dosis Obat Docetaxel

Obat docetaxel tersedia dalam bentuk injeksi dan diberikan bersamaan atau setelah pemberian kortikosteroid oral. Dosis docetaxel yang tersedia adalah mulai 75 mg/m2. Pemberian dengan ombinasi 5-fluorourasil atau sisplastin dapat dilakukan. 

Efek Samping Obat Docetaxel

Efek samping yang dapat timbul selama pemberian obat dpcetaxel yaitu:

  • Mual muntah
  • Diare
  • Kerontokan rambut sementara
  • Kelelahan
  • Nyeri otot
  • Retensi cairan tubuh yang menyebabkan peningkatan berat badan dan bengkak pada pergelengan kaki dan perut

Efek samping lainnya terkait perubahan hasil pemeriksaan laboratorium yaitu:

  • Penuurunan kadar platelet
  • Peningkatan nilai fungsi liver
  • Reaksi alergi
  • Perubahan warna kuku

Untuk mengurangi peluang efek samping pada obat docetaxel, biasanya dokter akan memberikan obat kortikosteroid sebelum pemberian injeksi kemoterapi.

Perhatian Khusus Sebelum Pemberian Docetaxel

Informasi yang perlu diketahui sebelum memberikan obat docetaxel yaitu

  • Selama pemberian obat docetaxel dihimbau untuk tidak melakukan vaksinasi
  • Obat ini tidak boleh diberikan pada ibu hamil dan menyusui
  • Obat ini tidak boleh diberikan pada anak-anak

2 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Docetaxel. National Center for Biotechnology Information. (https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/7595719)
Taxotere (docetaxel) dosing, indications, interactions, adverse effects, and more. Medscape. (https://reference.medscape.com/drug/taxotere-docetaxel-342192)

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app