February 22, 2019 23:39
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Hello selamat siang,
Sebelum memberi penjelasan, kami ingin tahu informasi lebih lengkap seperti:
1. Apakah pertanyaan yang ingin Anda sampaikan?
2. Apakah Anda sudah pernah berkonsultasi dengan ahli psikologi sebelumnya?
3. Apakah Anda mengkonsumsi obat resep dokter?
Berdasarkan informasi gejala yang Anda sampaikan, kemungkinan besar Anda memiliki gangguan kecemasan. Gangguan kecemasan ini dapat meliputi kecemasan berlebihan, serangan panik, fobia, gangguan bersosialisasi dengan lingkungan, dan gangguan post-trauma (PTSD). Penanganan untuk kondisi ini membutuhkan konsultasi rutin dengan ahli psikologi serta pengobatan untuk meringankan rasa ketakutan Anda.
Kami sarankan Anda untuk segera mengkonsultasikan diri sebelum terjadi depresi atau kondisi serius lainnya. Cobalah untuk relax dan menenangkan diri jika gejala muncul. Berdasarkan riwayat dan pemeriksaan, dokter akan memberi program penanganan serta obat tepat untuk Anda.
Semoga membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sulit tidur, cemas tanpa alasan, panik, rasa takut berlebihan bila mendengar suara kendaraan yg berhenti di dekat rumah, tidak percaya diri dlm bersosialisasi dengan tetangga sekitar, panik jika mendengar suara pintu rumah diketuk, takut ke tempat keramaian.
Sulit tidur, cemas tanpa alasan, panik, rasa takut berlebihan bila mendengar suara kendaraan yg berhenti di dekat rumah, tidak percaya diri dlm bersosialisasi dengan tetangga sekitar, panik jika mendengar suara pintu rumah diketuk, takut ke tempat keramaian.