March 23, 2019 21:44
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo selamat malam
Kuku cantengan, biasanya terjadi karena ada infeksi, bisa karena kebiasaan memotong kuku yang terlalu dalam/terlalu pendek, dan kurangnya kebersihan sehingga kuman / bakteri berkumpul dan berkembang biak menjadi infeksi.
Atau karena tumbuhnya kuku yang berlebih kedalam jaringan jari.
Beberapa cara yang bisa dilakukan di rumah
1. Rendam Kaki : menggunakan air hangat bercampur garam selama 15 menit sebanyak 2 sampai 3 kali sehari. Hal ini akan mengurangi bengkak dan nyeri pada cantengan.
2. Cream Antibiotik : Setelah perendaman olesi jempol kaki yang cantengan dengan krim antibitiotik kemudian dibalut tipis dengan kasa steril. Jika tidak ada krim antibiotik bisa menggunakan Rivanol.
3. Kompres Rivanol : basahi kasa steril dengan rivanol kemudian tempelkan, sedikit diperas, pada permukaan kuku yang cantengan biarkan 30 hingga 60 menit, lakukan 2-3 kali sehari.
4. Minum obat penghilang rasa sakit: yang dijual bebas di toko obat atau apotek, contohnya ibuprofen, parasetamol, asam mefenamat, dsb. Namun perhatikan brosurnya dan minumlah seperlunya saja.
5. Pilih Alas Kaki Terbuka: hindari alas kaki yang tertutup, atau sepatu yang terlalu sempit.
6. Jangan biasakan memotong kuku terlalu pendek / dalam, pastikan tangan dan alat potong kuku dalam keadaan bersih
Bila ada nanah, atau gejala ini dirasa sangat nyeri dan menganggu, konsultasikan ke dokter untuk penanganan yang tepat.
Bila sangat menganggu, biasanya dokter akan mencabut kuku yang mengalami cantengan.
Dan untuk pengaplikasian antibiotik, disarankan untuk mengaplikasikannya setelah berkonsultasi dengan dokter
Informasi lengkap mengenai cantengan bisa anda baca di
https://www.honestdocs.id/cantengan-jempol-kaki
Semoga cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apakah ada obat yang bisa menyembuhkan kuku cantengan? dan apakah minum antibiotik bisa di sembuhkan? seperti Amoxicillin
Apakah ada obat yang bisa menyembuhkan kuku cantengan? dan apakah minum antibiotik bisa di sembuhkan? seperti Amoxicillin