February 13, 2019 08:50
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terimakasih telah bertanya di Honestdocs.
Baik, coba saya jelaskan ya. Keadaan alergi merupakan suatu keadaan bawaan dimana tubuh kita sensitif terhadap zat yang pada umumnya tidak menimbulkan masalah pada tubuh manusia normal. Umumnya, memang apabila seseorang mengalami alergi, perlu diketahui apakah ada keturunan alergi secara lagnsung dari keluarga.
Mengenai alergi, pada prinsipnya penyakit ini tidak bisa disembuhkan secara total, dan hanya dapat diatasi gejala yang muncul. Penyakit ini akan muncul setiap kali paparan datang, oleh karena itu memang satu-satunya jalan yang paling efektif adalah untuk mencegah terjadinya paparan terhadap alergen tersebut.
Sebetulnya tidak semua perlu dihindari, hanya saja anda kenali satu per satu yang mana yang menimbulkan gejala klinis alergi seperti yang sudah anda sebutkan. Coba jenis makanan satu per satu untuk mengeliminasi penyebab-penyebab lainnya. Dan betul, sebisa mungkin untuk dihindari semua yang menimbulkan gejala tersebut.
Mengenai pengobatan secara herbal, umumnya belum ada yang terbukti secara klinis dapat memperbaiki atau menyembuhkan kondisi alergi, oleh karena itu kami tidak dapat menganjurkan. Aoabuika keluhan ini masih tetap muncul, setelah anda mengeliminasi penyebab satu per satu, maka sebaiknya hal ini diperiksakan kembali ke dokter ya.
Semoga informasi ini dapat bermanfaat, semoga lekas membaik ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya pria umur 22 tahun…akhir" ini kulit saya terasa gatal", bengkak dimata, bibir, tangan dan telapak kaki karena alergi. Alergen saya berasal dari kuning telur, kopi, teh, susu. Saya sudah menjalani skin prick test, dan sebulan ini saya minum obat Ryvel Cetrizine dan perlahan gejalanya menghilang. belakangan ini sptnya obat yg saya minum sudah tdk mempan dan alerginya smkin parah. saya sudah coba menghindari makanan yg membuat saya alergi kecuali kuning telur (krn hny +1 dan hampir ada dsmua masakan), tp alergi itu msh tetap ada. Apakah saya memang harus menghindari semua alergen tanpa pengecualian? adakah obat2an herbal untuk mengatasi ini? terimakasih dok
Saya pria umur 22 tahun…akhir" ini kulit saya terasa gatal", bengkak dimata, bibir, tangan dan telapak kaki karena alergi. Alergen saya berasal dari kuning telur, kopi, teh, susu. Saya sudah menjalani skin prick test, dan sebulan ini saya minum obat Ryvel Cetrizine dan perlahan gejalanya menghilang. belakangan ini sptnya obat yg saya minum sudah tdk mempan dan alerginya smkin parah. saya sudah coba menghindari makanan yg membuat saya alergi kecuali kuning telur (krn hny +1 dan hampir ada dsmua masakan), tp alergi itu msh tetap ada. Apakah saya memang harus menghindari semua alergen tanpa pengecualian? adakah obat2an herbal untuk mengatasi ini? terimakasih dok