Acifar Cream 5%: Manfaat, Dosis, & Efek Samping

Dipublish tanggal: Feb 14, 2019 Update terakhir: Okt 24, 2020 Tinjau pada Jul 27, 2019 Waktu baca: 2 menit

Acifar cream adalah obat yang mengandung acyclovir sebagai antivirus untuk mengobati infeksi virus herpes simplex pada kulit dan mukosa, seperti herpes labialis dan genital.

Berikut ini adalah informasi lengkap obat acifar cream yang penting diketahui sebelum menggunakannya.

pabrik

Ifars

golongan

Harus dengan resep dokter

kemasan

Acifar cream dipasarkan dengan kemasan sebagai berikut :

  • dos 5 x 1 tube 5 gram cream

kandungan

tiap kemasan acifar cream mengandung zat aktif (nama generik) sebagai berikut :

Sekilas tentang zat aktif (nama generik)

Acyclovir adalah obat anti virus yang digunakan untuk mengobati infeksi virus, seperti herpes simplex dan herpes zoster (cacar air dan cacar api). Acyclovir bekerja dengan cara menghambat sistesis DNA dan replikasi virus.

Indikasi

Kegunaan acifar cream (acyclovir) adalah untuk hal-hal berikut :

Kontra indikasi

  • Jangan digunakan untuk penderita yang mengalami reaksi hipersensitivitas terhadap  acyclovir dan valasiclovir.

Efek Samping

Berikut adalah beberapa efek samping acifar cream (acyclovir) yang mungkin terjadi :

  • Efek samping yang sering dilaporkan akibat pemakaian obat ini adalah terjadinya rasa seperti terbakar atau tersengat, kulit kering, sisik pada kulit dan gatal.

Penggunaan obat acifar cream untuk ibu hamil

FDA (badan pengawas obat dan makanan amerika serikat) mengkategorikan acyclovir kedalam kategori B dengan penjelasan sebagai berikut :

penelitian pada reproduksi hewan tidak  menunjukkan resiko pada janin dan tidak ada studi yang memadai dan terkendali dengan baik pada wanita hamil / Penelitian pada hewan telah menunjukkan efek buruk pada janin, tapi studi yang memadai dan terkendali dengan baik pada wanita hamil tidak menunjukkan resiko pada janin di trimester berapapun.

Obat ini bisa digunakan dengan aman oleh wanita hamil. Namun tetap harus memperhatikan dosis yang dianjurkan.

Interaksi obat

Acyclovir yang digunakan secara topikal belum diketahui memiliki interaksi dengan obat lainnya. sedangkan jika digunakan secara sistemik, misalnya acyclovir tablet atau intravena, terjadi interaksi sebagai berikut :

  • Obat-obat agen nefrotoksik meningkatkan resiko terjadinya gangguan ginjal dan potensi terjadinya efek samping pada sistem saraf pusat.
  • Obat golongan siklosporin meningkatkan efek nefrotoksisitas.
  • Probenecidcimetidine, mycophenolate mofetil; menurunkan ekskresi acyclovir tablet sehingga meningkatkan konsentrasinya di dalam plasma darah.
  • mikrofenolat meningkatkan kadar acyclovir tablet dalam plasma.

Dosis acifar cream

Berikut adalah dosis acifar cream (acyclovir) yang lazim digunakan :

  • Oleskan cream ini 5 x sehari setiap 4 jam, tanpa dosis malam.
  • Durasi pengobatan : 5 hari. Jika diperlukan bisa dilanjutkan sampai 10 hari.

Dalam pemilihan obat, manfaat yang diperoleh harus dipastikan lebih besar daripada risiko yang mungkin dialami pasien. Oleh karena itu, penggunaan obat acifar Cream harus sesuai dengan yang dianjurkan.


18 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app