Restor Tablet 100mg: Manfaat, Dosis, & Efek Samping

Dipublish tanggal: Feb 14, 2019 Update terakhir: Okt 24, 2020 Waktu baca: 7 menit

Restor adalah obat yang digunakan sebagai penurun demam dan pereda nyeri seperti  sakit kepala, sakit gigi dan nyeri ringan lainnya. Restor juga bisa digunakan untuk membantu mencegah serangan jantung, stroke, dan sebagai antiplatelet (menghambat pembekuan darah). Restor mengandung acetylsalicylic acid (acetosal), obat yang termasuk golongan NSAID.

Berikut ini adalah informasi lengkap obat Restor yang disertai tautan merk-merk obat lain dengan nama generik yang sama.

pabrik

Sandoz

golongan

Bisa diperoleh tanpa resep dokter

kemasan

Restor dipasarkan dengan kemasan sebagai berikut :

  • 10 x 10 enteric coated tablet 100 mg

kandungan

Restor mengandung zat aktif (nama generik) sebagai berikut :

  • Acetylsalicylic acid 100 mg / tablet

Sekilas tentang zat aktif (nama generik)

Aspirin adalah obat yang digunakan sebagai pereda nyeri, mengurangi radang, dan penurun demam. Selain itu obat ini juga digunakan sebagai anti platelet. Aspirin dikenal juga dengan nama acetosal (acetylsalicylic acid). Obat ini termasuk ke dalam golongan nonsteroidal anti-inflammatory drug (NSAID) yang bekerja dengan cara menghambat kerja enzim siklooksigenase (COX). Enzim ini berfungsi untuk membantu pembentukan prostaglandin saat terjadinya luka dan menyebabkan rasa sakit dan peradangan. Dengan menghalangi kerja enzim COX, prostaglandin lebih sedikit diproduksi, yang berarti rasa sakit dan peradangan akan mereda.

Indikasi

Kegunaan Restor (acetosal) adalah untuk pengobatan kondisi-kondisi berikut :

  • Mengobati nyeri ringan sampai sedang misalnya pada sakit gigi dan setelah cabut gigi, sakit kepala, sakit telinga, nyeri otot, nyeri sendi, sebagai penurun demam, dan sebagai anti inflamasi (radang).
  • Dalam dosis rendah dan penggunaan jangka panjang, obat ini digunakan untuk membantu mencegah serangan jantung, stroke, dan sebagai antiplatelet (menghambat pembekuan darah) pada orang yang berisiko tinggi terjadinya pembekuan darah. Restor (acetosal) bisa diberikan segera setelah serangan jantung untuk mencegah pembekuan dan mengurangi risiko serangan jantung atau kematian jaringan jantung.

Kondisi dan penyakit terkait :

Kontraindikasi

  • Jangan menggunakan obat ini untuk pasien yang memiliki riwayat alergi terhadap  aspirin, ibuprofen atau naproxen, atau NSAID secara umum.
  • Jangan digunakan untuk pasien yang memiliki intoleransi salisilat.
  • Sebaiknya jangan memberikan obat ini untuk anak-anak usia di bawah 16 tahun, karena potensi terjadinya sindrom reye (penyakit yang terkait dengan penggunaan aspirin atau salisilat lainnya pada anak-anak selama episode infeksi virus atau bakteri).
  • Jangan digunakan untuk orang yang memiliki tukak peptik yang aktif, hemofilia atau gangguan perdarahan lain.
  • Penggunaan obat ini sebagai penurun panas pada kasus demam berdarah tidak boleh dilakukan karena bisa meningkatkan perdarahan.
  • Orang yang memiliki penyakit ginjal, hiperurisemia, atau gout sebaiknya tidak menggunakan obat ini karena menghambat kemampuan ginjal mengekskresikan asam urat, sehingga dapat memperburuk kondisi pasien.
  • Jangan menggunakan obat ini pada pasien asma, rhinitis, dan polip hidung. Obat yang mengandung aspirin dapat menyebabkan urtikaria parah, angioedema, atau bronkospasme pada pasien ini.
  • Penggunaan pada pasien dengan gangguan hati berat tidak dianjurkan karena potensi peningkatan risiko pendarahan yang signifikan secara klinis dan efek samping lainnya.
  • Penggunaan pada pasien dengan gangguan ginjal berat (CrCl kurang dari 10 mL / menit) tidak dianjurkan karena potensi peningkatan risiko toksisitas salisilat.
  • Tidak boleh digunakan oleh wanita hamil pada trimester 3.

Efek Samping Restor

Berikut adalah beberapa efek samping Restor (acetosal) yang mungkin terjadi :

  • Seperti obat-obat golongan NSAID lainnya, Restor (acetosal) menyebabkan gangguan pada saluran pencernaan misalnya : perdarahan, ulserasi, dan perforasi lambung atau usus yang bisa berakibat fatal. Jika pemakaian dalam dosis tinggi atau untuk waktu yang lama, merokok, atau minum alkohol, meski digunakan bersama makanan tidak akan mengurangi efek samping ini.
  • Obat ini diketahui bisa menyebabkan anemia hemolitik pada orang yang secara genetik memiliki penyakit defisiensi glukosa-6-fosfat dehidrogenase, terutama dalam dosis besar dan tergantung pada beratnya penyakit.
  • Penggunaan dosis besar bisa menyebabkan tinnitus (telinga berdenging). Efek ini hanya sementara.
  • Efek samping aspirin yang paling serius adalah sindrom reye. Meskipun kejadiannya jarang, namun sangat fatal. Sindrom Reye adalah sebuah penyakit yang jarang namun parah yang ditandai dengan ensefalopati akut dan hati berlemak. Penyakit ini dapat terjadi bila anak-anak atau remaja diberikan aspirin untuk demam atau penyakit lain atau infeksi.
  • Untuk beberapa orang yang sensitif, obat ini dapat mengakibatkan gejala seperti alergi, termasuk gatal-gatal, bengkak, dan sakit kepala. Reaksi ini disebabkan oleh intoleransi salisilat.
  • Restor dan NSAID lainnya, seperti ibuprofen, dapat menunda penyembuhan luka kulit.

Perhatian

Hal-hal yang perlu diperhatikan pasien selama menggunakan obat Restor adalah sebagai berikut :

  • Restor (acetosal) harus digunakan setelah makan atau bersama makanan. Obat ditelan utuh, jangan dikunyah atau dihancurkan.
  • Karena NSAID dapat menyebabkan retensi cairan dan edema, perhatian harus diberikan pada pasien dengan gagal jantung atau yang sudah pernah mengalami retensi cairan.
  • Pasien harus cukup terhidrasi (cukup cairan) sebelum menggunakan Restor (acetosal).
  • Restor (acetosal) dapat menyebabkan pusing atau mengantuk, yang akan lebih buruk jika pasien juga mengkonsumsi alkohol. Jangan mengemudi atau menyalakan mesin selama pemakaian obat ini.
  • Penggunaan pada pasien lanjut usia harus lebih hati-hati karena mereka lebih sensitif terhadap efek obat ini, terutama perdarahan perut dan masalah ginjal.
  • Jangan menyusui saat menggunakan obat ini.
  • Hati-hati jika menggunakan Restor (acetosal) bersamaan dengan suplemen yang memiliki sifat menghambat COX-2, seperti ekstrak bawang putih, kurkumin, bilberry, kulit kayu pinus, ginkgo, minyak ikan, resveratrol, genistein, quercetin, resorsinol, dan lain-lain karena bisa meningkatkan erosi mukosa lambung.
  • Hati-hati menggunakan obat ini pada pasien dengan insufisiensi ginjal kronis, karena dapat menyebabkan penurunan sementara dalam fungsi ginjal.

Penggunaan obat Restor oleh wanita hamil

FDA (badan pengawas obat dan makanan amerika serikat) mengkategorikan aspirin kedalam kategori C dengan penjelasan sebagai berikut :

Penelitian pada reproduksi hewan telah menunjukkan efek buruk pada janin dan tidak ada studi yang memadai dan terkendali dengan baik pada manusia, namun jika potensi keuntungan dapat dijamin, penggunaan obat pada ibu hamil dapat dilakukan meskipun potensi resiko sangat besar.

Pada usia kehamilan trimester 3 (jika digunakan dalam dosis penuh) dikategorikan ke dalam kategori D :

Terbukti beresiko terhadap janin manusia berdasarkan bukti-bukti empiris yang didapatkan dari investigasi, pengalaman marketing maupun  studi terhadap manusia. Namun jika manfaat yang diperoleh dipandang lebih tinggi dari resiko yang mungkin terjadi, obat ini bisa diberikan.

Hasil studi pada hewan tidak selalu bisa dijadikan ukuran keamanan penggunaan obat pada manusia. Oleh karena penelitian secara klinis yang terkendali dengan baik belum dilakukan, penggunaan obat-obat yang mengandung aspirin oleh ibu hamil harus dikonsultasikan dengan dokter.

interaksi obat

Berikut adalah interaksi dengan obat-obat lain jika digunakan secara bersamaan :

  • Perdarahan perut meningkat jika digunakan bersamaan dengan alkohol atau warfarin. Kombinasi dengan NSAID lainnya juga telah terbukti lebih meningkatkan risiko ini.
  • Kombinasi dengan clopidogrel atau warfarin juga meningkatkan risiko perdarahan saluran cerna atas.
  • Menggunakan vitamin C dan obat yang mengandung aspirin bersamaan dapat menurunkan jumlah kerusakan lambung dibandingkan dengan mengambil aspirin saja.
  • Acetazolamide dan amonium klorida meningkatkan efek intoleransi salisilat dan juga meningkatkan perdarahan gastrointestinal.
  • Kortikosteroid mengurangi konsentrasi.
  • Ibuprofen dapat meniadakan efek antiplatelet Restor (acetosal).
  • Aktivitas farmakologi spironolactone berkurang jika digunakan bersamaan dengan Restor (acetosal).

Dosis Restor

Restor (acetosal) diberikan dengan dosis berikut :

  • Dosis dewasa : 80-160 mg/hari.
  • miokard infark : 300 mg/hari
  • transient iskemik : sampai 1000 mg/hari

Note :

  • penggunaan obat yang mengandung acetosal oleh anak usia di bawah 16 tahun sebaiknya tidak dilakukan karena potensi terjadinya sindrom reye. Jika digunakan, harus melalui petunjuk dari dokter.

Dosis Lazim

3 g/hari dalam dosis terbagi.

  • Dosis lazim Dewasa untuk demam dan sebagai pereda nyeri

325-650 mg secara oral atau rektal setiap 4 jam sesuai kebutuhan.

Dosis maksimal : 4 g / hari.

80 mg / kg / hari secara oral dibagi dalam 4 dosis.

Dosis maksimal : 6.5 g / hari.

160-162.5 mg secara oral 1 x sehari.

Obat diberikan segera setelah pasien diduga menderita infark miokard akut dan lanjutkan selama 30 hari.

Pada dosis pertama, obat harus dikunyah, dihancurkan, atau dihisap.

50-325 mg secara oral 1 x sehari.

Terapi harus dilanjutkan tanpa batas.

75 mg - 325 mg secara oral 1 x sehari.

Mulai segera setelah angina tidak stabil didiagnosa dan diteruskan tanpa batas.

  • Dosis lazim dewasa untuk profilaksis (pencegahan) Angina Pektoris, tromboemboli Stroke, Myocardial Infarction, Stroke Iskemik, Prosedur Revaskularisasi

75 mg - 325 mg secara oral 1 x sehari.

Diteruskan tanpa batas.

  • Untuk koroner artery bypass graft (CABG)

325 mg secara oral 1 x sehari.

Mulai 6 jam setelah prosedur dan berlanjut selama 1 tahun atau tanpa batas waktu.

 Terkait

  • merk-merk obat dengan kandungan acetosal
  • merk-merk obat yang termasuk analgetic
  • merk-merk obat yang termasuk antipyretic
  • merk - merk obat yang termasuk NSAID

Dalam pemilihan obat, manfaat yang diperoleh harus dipastikan lebih besar daripada risiko yang mungkin dialami pasien. Oleh karena itu, penggunaan obat Restor (acetosal) harus sesuai dengan yang dianjurkan.


11 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
ASETOSAL. Pusat Informasi Obat Nasional (PIO Nas). (http://pionas.pom.go.id/monografi/asetosal)
Aspirin (Bayer, etc.) Side Effects, Dosage & Overdose. MedicineNet. (https://www.medicinenet.com/acetylsalicylic_acid/article.htm)
Daily aspirin therapy: Understand the benefits and risks. Mayo Clinic. (https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/heart-disease/in-depth/daily-aspirin-therapy/art-20046797)

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app