February 18, 2019 23:56
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs :)
Bercak merah hanya di perut atau seluruh tubuh? mulai munculnya apakah dari perut atau dari leher? apakah ada lenting-lenting, batuk, pilek, mata merah, atau keluhan lainnya? setelah kemerahan keluar apakah demam turun, atau semakin naik?
Keluhan saudara dapat disebabkan oleh beberapa hal berikut:
1. campak
2. ruam paska infeksi virus
3. reaksi alergi
4. penyakit kulit lainnya
dari keluhan saudara kemungkinan paling besar penyebabnya adalah infeksi virus seperti campak, karena disertai demam.
namun karena penyebab lain tidak dapat disingkirkan ada baiknya diperiksa oleh dokter secara langsung.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. jangan digaruk, usapkan lotion anti gatal
2. minum penurun demam yang dijual bebas seperti paracetamol
3. minum air putih 2 liter sehari
4. perbanyak istirahat
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya mau bertanya, kemarin saya mengalami demam tinggi dan muncul bercak merah di perut saya dan gatal. Ini penyakit apa ya dok?
Dok, saya mau bertanya, kemarin saya mengalami demam tinggi dan muncul bercak merah di perut saya dan gatal. Ini penyakit apa ya dok?