February 27, 2019 07:36
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Hai, Selamat siang..
Kondisi yang Anda alami kemungkinan disebabkan oleh gerakan hiperperistaltik atau gerakan usus berlebih. Pergerakan usus pada umumnya tidak dapat dirasakan. Jika Anda merasakan pergerakan usus dalam perut, biasanya hal ini dikaitkan dengan beberapa kondisi seperti:
-Maag
-Diare
-Kondisi lapar
-Radang usus
-Pengaruh obat-obatan tertentu
-Usus buntu
Untuk mengatasi gejala, ada baiknya jika Anda tidak mengkonsumsi kopi , teh, minuman bersoda dan perbanyak makanan berserat tinggi untuk membantu susah BAB, konsumsi buah dan sayur-sayuran. Periksakan diri ke dokter untuk mengetahui penyebab dan mendapat penanganan terbaik untuk Anda.
Semoga kondisi Anda membaik cepat. Salam sehat..
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Menurut diagnosa dokter,usus didalam perut saya bergerak terlalu cepat tidak seperti biasa sehingga saya sudah buang air besar,penyakit apakah saya ini?
Menurut diagnosa dokter,usus didalam perut saya bergerak terlalu cepat tidak seperti biasa sehingga saya sudah buang air besar,penyakit apakah saya ini?