March 02, 2019 08:19
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat pagi.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id
Pada saat seseorang mengalami kecelakaan atau benturan yang menyebabkan tulang menjadi fraktur atau patah seringkali diikuti dengan kerusakan saraf di sekitar area tersebut. Jika patah tulang tersebut terjadi dengan disertai kerusakan saraf bagian distal atau bawahnya maka akan ada keluhan baal atau mati rasa atau pun kesemutan pada area di bagian bawah dari tulang yang patah.
Sebenarnya individu yang mengalami patah tulang akibat kecelakaan, jika mendapatkan terapi yang cepat dan tepat, baik dengan tindakan operatif ataupun tindakan medis lainnya yang tepat, maka akan menyebabkan perbaikan yang sempurna. Tulang bisa menyatu dan pulih kembali seperti sedia kala. Tingkat pemulihan dan kembali normalnya juga cukup baik.
Untuk kerusakan pada saraf perifer di kaki, jika dilakukan tindakan penyambungan yang tepat (pada saraf yang putus) maka pemulihan dapat terjadi dengan baik. Namun untuk waktu penyembuhan dari kerusakan tulang dan saraf ini butuh waktu yang berbeda – beda antar tiap individu.
Untuk memastikan tatalaksana yang paling tepat bagi kondisi anda saat ini perlu dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu untuk mengetahui kondisi klinis anda saat ini dan sejauh apa perbaikan yang terjadi. Silakan anda konsultasi dengan dokter yang merawat anda baik dokter bedah tulang, dokter saraf dan dokter rehabilitasi medik.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Slmt mlm dok..
Saya laki umur 39thn. Mau tanya dgn cara apa mnyembuhkan kebas/kesemutan pada kedua kaki sma diketiga jari kanan dan kiri. Awal mula sblm trjd mlmny leher terasa pegal trs pagi harinya buat brjalan kaki rasanya sakit sperti trkena strum dok..rasanya pyaar pusatnya dibwh bahu sblh kanan.. trs terasa keseluruh tubuh. Stlh 2 hari rasa itu hilang tp sampe skrg kaki sma 3jari kanan kiri terasa kebas dok. Mohon pencerahanya dok.. terima kasih
Slmt mlm dok..
Saya laki umur 39thn. Mau tanya dgn cara apa mnyembuhkan kebas/kesemutan pada kedua kaki sma diketiga jari kanan dan kiri. Awal mula sblm trjd mlmny leher terasa pegal trs pagi harinya buat brjalan kaki rasanya sakit sperti trkena strum dok..rasanya pyaar pusatnya dibwh bahu sblh kanan.. trs terasa keseluruh tubuh. Stlh 2 hari rasa itu hilang tp sampe skrg kaki sma 3jari kanan kiri terasa kebas dok. Mohon pencerahanya dok.. terima kasih
dok mau tanya saya kecelakaan dan parah tulang pada paha saya dan di operasi .. dan dah dua bualn jari saya dan telapak kaki saya tak bisa di gerak kan dan rasanya tebal mati rasa . kata dokter cidera saraf. dok apakah bisa disembuhkan cidera saraf itu n apakah lama penyembuhan saraf itu . dan jari jari kaki ku apakah bisa di gerakn lagi dok . tolong sulusinya
dok mau tanya saya kecelakaan dan parah tulang pada paha saya dan di operasi .. dan dah dua bualn jari saya dan telapak kaki saya tak bisa di gerak kan dan rasanya tebal mati rasa . kata dokter cidera saraf. dok apakah bisa disembuhkan cidera saraf itu n apakah lama penyembuhan saraf itu . dan jari jari kaki ku apakah bisa di gerakn lagi dok . tolong sulusinya