March 21, 2019 11:44
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo terimakasih telah menghubungi Honestdocs
Gula darah puasa 68 mg/dl rendah ( normal range 75-110mg/dl)
Gula darah post prandial 89 mg /dl normal (normal range 70-120 mg/dl)
HbA1C normal (normal range 4-6%)
Berdasarkan interpretasi hasil Anda normal. Karena HbA1c merupakan pemeriksaan standar untuk mengukur kadar glukosa darah dalam 3 bulan terakhir.
hasil glukosa darah puasa anda terlihat rendah mungkin dikarenakan asupan gula Anda 24jam sebelum pemeriksaan kurang . Namun, hasil tersebut tidak memiliki efek yang signifikan.
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Trimakasi dok soalnya saya lagi mengandung umur kandunganku udh 5 bln..trus sya priksa ke dr.kandungan kata dr bayi ku kebesaran jdi takutnya ada dia betes..tpi data" d atas tdk bermaslah sama kandunganku kan dok
Trimakasi dok soalnya saya lagi mengandung umur kandunganku udh 5 bln..trus sya priksa ke dr.kandungan kata dr bayi ku kebesaran jdi takutnya ada dia betes..tpi data" d atas tdk bermaslah sama kandunganku kan dok
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Tidak bu..hasil diatas tidak masuk dalam kriteria diagnostik DM Gestational (DM Pada kehamilan)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Terkait dengan bayi besar (makrosomia) memang paling banyak disebabkan oleh diabetes. Namun ada beberapa faktor penyebab lain
- genetik (riwayat pernah melahirkan bayi besar sebelumnya)
- obesitas pada ibu
- peningkatan berat badan secara berlebihan pada ibu hamil
- usia kehamilan lebih dari 35 tahun
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Anda mungkin saat ini dapat memulai program olahraga seperti jalan kaki,senam hamil, yoga dan berenang untuk menjaga pertambahan berat badan janin Anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya mau tanya kan glukosa ku Glukosa puasa 68.00 mg/dl 3,774 mmol/L 2jam post prandial 89,00 mg/dl 4,939 mmol/l Hba1c 4,80% 0.048 Apa kah ini normal
Dok saya mau tanya kan glukosa ku Glukosa puasa 68.00 mg/dl 3,774 mmol/L 2jam post prandial 89,00 mg/dl 4,939 mmol/l Hba1c 4,80% 0.048 Apa kah ini normal