February 16, 2019 19:22
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs!
Jerawat merupakan masalah kulit yang terjadi karena tersumbatnya pori-pori tempat tumbuhnya rambut oleh sebum yang dihasilkan oleh kelenjar minyak dan sel kulit mati. Penyumbatan ini dapat disertai infeksi bakteri kulit yang akan menyebabkan jerawat tampak merah dan nyeri.
Munculnya jerawat dapat disebabkan oleh beberapa faktor seperti:
1, Hormon, pubertas, stres
2. Konsumsi alkohol dan rokok dan beberapa makanan tertentu seperti susu, kacang, dan lainnya
3. Kurangnya istirahat, kurangnya konsumsi makanan bergizi dan cairan yang cukup
4. Kurang terjaganya kebersihan kulit wajah
5. Penggunaan make up, sabun cuci muka atau obat-obatan tertentu.
Pada umumnya dengan mengatasi penyebab dasar dari jerawat, maka jerawat dapat hilang dengan sendirinya. Bekas jerawat yang muncul setelahnya disebabkan oleh adanya mekanisme penyembuhan dari kulit tersebut, proses penyembuhan ini membutuhkan kesabaran dan ketekunan dalam merawat wajah.
Namun memang ada beberapa konsdisi khusus yang memerlukan pengobatan lebih lanjut seperti pada perioral dermatitis. Penyebaran jerawatnya lebih khas, di sekitar mulut dan ini membutuhkan pengobatan antibiotik hingga 2-3 bulan.
Beberapa faktor yang dapat membantu mengurangi jerawat dan mengurangi bekas jerawat meliputi tidak memencet komedo atau jerawat yang timbul, penggunaan make up yang wajar, mencuci muka secara teratur dengan sabun khusus wajah yang mengandung bahan kimia minimal, mengonsumsi makanan yang bergizi dan cairan yang cukup, istirahat yang cukup dan mengelola stres. Namun, jika kondisi ini masih berlanjut dan jerawat mengalami infeksi, sebaiknya periksakan ke dokter kulit terlebih dahulu untuk menentukan penyebab utama dan terapi yang tepat.
Semoga bermanfaat!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic
Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.​
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Penting untuk diketahui bahwa dalam perawatan kulit tujuan dan cara perawatan masing-masing kulit berbeda sehingga harus mengetahui kondisi kulit dan jenis kulit masing-masing, sehingga dapat memilih skin care yang cocok dan dengan cara, teknik, dan aplikasi yang tepat.
Untuk kulit berminyak dan cenderung sensitif sebaiknya menggunakan sabun muka/ facial wash yang bersifat mild surfactant, menghindari sabun yang mengandung detergen kuat yang dapat mengikis lapisan kulit, sehingga dapat membantu menghilangkan kelebihan sebum (minyak) tanpa merusak lipid barrier kulit (sawar kulit) yang menyebabkan kulit makin sensitif dan iritatif.
Salah satu treatment/ perawatan untuk kulit berjerawat adalah dengan perawatan/ treatment peeling, tujuan peeling adalah untuk membersihkan dan membuang sel-sel kulit mati di lapisan terluar kulit, yang dapat dikombinasikan dengan laser. Laser dapat membantu mengecilkan kelenjar minyak dan pori-pori sehingga meminimalisir tersumbatnya saluran kelenjar penyebab timbulnya jerawat.
Pantangan yang perlu diperhatikan adalah menghindari mengkonsumsi dairy products (produk susu, coklat, dsb) dan refined sugar atau pemanis buatan seperti yang banyak terdapat dalam minuman kemasan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Pada dasarnya, untuk menjaga kesehatan kulit bebas jerawat, salah satu faktor yang penting adalah faktor makanan/ pola diet, yaitu dengan nutrisi oral dan suplementasi yang cukup, agar fungsi sel kulit dapat bekerja secara optimal, yaitu dengan cara menjaga gizi seimbang dengan komponen karbohidrat (50-60%), protein (10-20%), lemak (20-25%), cukup vitamin dan mineral, dan serat.
1. Pemilihan karbohidrat yang baik untuk kulit adalah karbohidrat kompleks dengan tingkat serat yang tinggi, dan rendah gula seperti whole grains, legumes, sayuran.
2. Pemilihan protein: kaya Selenium seperti udang, salmon, tuna, oysters, sardine, untuk melindungi kulit dari radikal bebas, memberikan nutrisi pada kulit dan menjaga keremajaan kulit
3. Pemilihan lemak yang baik adalah makanan yang kaya akan asam lemak esensial seperti omega3 dan omega6, yang dapat memproduksi natural oil barrier pada kulit, mengurangi kemerahan/ blemish dan proses inflamasi pada jerawat, dan menghindari kulit kering. Contoh makanan yang kaya akan sumber omega 3 dan 6 adalah ikan salmon, sardin, tuna, walnut, kacang kedelai, flaxseed dan canola oil.
3. Vitamin yang baik untuk kulit: makanan kaya vitamin A (untuk jerawat, memperbaiki photodamage, selulit), vitamin C dan E (antioksidan yang baik untuk pembentukan kolagen, membentuk lapisan pelindung kulit/ photoprotection) seperti sayur bayam, asparagus, vegetable oils, nuts, olives. Dapat mengkonsumsi tambahan suplemen vitamin C, vit E, vit B1, B6, B12, beta caroten, asam folat, Selenium, Kalsium, Magnesium, Glukosamin.
4. Sayur dan buah: kaya vitamin, mineral, antioksidan, serat, probiotik, seperti apel, brokoli, grapefruit, berry, bawang, green tea, kedelai, jamur.
5. Minum cukup air putih, minimal 8-12 gelas/ perhari, karena dapat membantu menjaga hidrasi/ kelembaban kulit, dan mengeluarkan toksin.
Sebisa mungkin hindari makanan dengan AGEs tinggi, yaitu yang mengandung substansi yang menjadi biang kerusakan fungsi dan berbagai penyakit degeneratif, contohnya makanan yang mengalami proses seperti dipanggang, digoreng, bakar, baked, makanan olahan (processed foods), karamelisasi, minuman softdrink, dsb.
Demikian tambahan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Standard Facial 1 Kali Di Reface Clinic
Sudah termasuk cuci wajah, peeling, ekstrak komedo, dan masker.
Dokter, muka saya banyak jerawat dan bernanah, saya sudah pake skin care dan facial wash tapi belum juga hilang dok. Bagaimana ya dok cara mengatasinya? Obat apa yang cocok untuk mengatasi jerawat ini?adakah pantangan makanan untuk kasus saya ini? trimakasih dokter
Dokter, muka saya banyak jerawat dan bernanah, saya sudah pake skin care dan facial wash tapi belum juga hilang dok. Bagaimana ya dok cara mengatasinya? Obat apa yang cocok untuk mengatasi jerawat ini?adakah pantangan makanan untuk kasus saya ini? trimakasih dokter