April 26, 2019 14:32
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Insomnia merupakan suatu jenis gangguan tidur. Orang dengan insomnia biasanya mengalami kesulitan untuk tidur.
Orang dengan insomnia seringkali tidak merasa segar ketika mereka bangun dari tidur. Hal ini dapat menyebabkan kelelahan dan beberapa gejala lainnya.
Menurut American Psychiatric Association (APA) Insomnia adalah gangguan tidur yang paling sering terjadi. Faktanya, American Psychiatric Association menyatakan bahwa sekitar sepertiga dari seluruh orang dewasa dilaporkan mengalami gejala insomnia. Tetapi hanya 6 hingga 10 persen dari semua orang dewasa tersebut yang mengalami gejala yang cukup parah sehingga dapat didiagnosis dengan gangguan insomnia.
Menurut National Heart, Lung, and Blood Institute (NHLBI), seseorang dengan faktor risiko tertentu lebih cenderung mengalami insomnia. Faktor-faktor risiko tersebut seperti:
-Tingkat stres yang tinggi
-Gangguan emosional, seperti depresi
-Seseorang dengan penghasilan yang rendah
-Seseorang yang bepergian ke berbagai luar negri
-Gaya hidup yang tidak berubah-ubah
-Perubahan jam kerja, atau shift keja malam
Kondisi medis tertentu, seperti obesitas dan penyakit kardiovaskular, juga dapat menyebabkan insomnia. Menopause juga dapat menyebabkan insomnia.
Ada beberapa pengobatan yang dapat digunakan untuk menangani masalah insomnia. Dokter akan berdiskusi dengan Anda tentang pengobatan apa yang mungkin sesuai untuk mengatasi insomnia. Anda mungkin perlu mencoba sejumlah pengobatan yang berbeda sebelum menemukan pengobatan yang paling efektif.
American College of Physicians (ACP) merekomendasikan terapi perilaku kognitif sebagai pengobatan lini pertama untuk menangani insomnia kronis pada orang dewasa.
Pelatihan Sleep hygiene juga dapat direkomendasikan. Terkadang, perilaku yang mengganggu tidur dapat menyebabkan insomnia. Pelatihan Sleep hygiene dapat membantu Anda mengubah beberapa perilaku yang mengganggu tersebut.
Mengubah beberapa kebiasaan yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi insomnia, dapat berupa:
-Menghindari minuman berkafein menjelang tidur
-Menghindari olahraga di dekat waktu tidur
-Meminimalkan waktu yang dilakukan di tempat tidur seperti menonton TV atau mengurangi penggunaan handphone Anda
Jika terdapat gangguan psikologis atau medis yang menyebabkan insomnia, maka mendapatkan pengobatan yang tepat dapat mengurangi masalah kesulitan tidur Anda.
The Mayo Clinic mengatakan bahwa meditasi juga dapat membantu beberapa gejala yang dapat menyebabkan insomnia. Gejala tersebut termasuk:
-Stress
-Kegelisahan
-Depresi
-Masalah pencernaan
-Rasa nyeri
Apabila keluhan sulit tidur tidak membaik, segera kunjungi dokter.
Artikel lengkap dapat dibaca di:
https://www.google.com/amp/s/www.honestdocs.id/sulit-tidur.amp
Kemudian keputihan adalah hal yang normal jika memenuhi syarat tidak berwarna (jernih) , tidak berbau dan tidak menimbulkan keluhan apapun. Dan keputihan akan disebut abnormal jika tidak memenuhi salah satu atau lebih persyaratan diatas. Keputihan yang banyak, bau bisa mengindikasikan terjadinya infeksi pada organ intim Anda dan kondisi ini diperburuk dengan kebiasaan Anda menggunakan celana dalam yang ketat yang bisa mengiritasi vagina sehingga produksi cairan vagina abnormal akan semakin banyak. Untuk menanganinya maka sebaiknya Anda memeriksakan diri ke dokter dan melakukan pemeriksaan yang diperlukan untuk menegakkan diagnosa seperti tes urine , tes lendir keputihan dll. Penyebab infeksi sangat beragam yaitu :
-Infeksi jamur = keputihan putih susu dan gatal
-Trikomonas = lendir kehijauan diserti bau
-Vaginosis= lendir kekuningan dengan bau masam
-Gonore = lendir putih kekuningan disertai nyeri saat BAK
-Chlamidia
dll
Penanganan akan disesuaikan dengan kondisi medis yang menyebabkan keputihan. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, selamat malam
Terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Susah tidur atau insomnia bisa disebabkan beberapa faktor
1. Umur, seiring bertambahnya umur, kualitas tidur sering terganggu
2. Konsumsi makanan /minuman yang mengandung kafein
3. Pola tidur yang tidak teratur
4. Stress
5. Obat-obatan
6. Gangguan tidur lainnya
Beberapa cara yang bisa dicoba
1. Hindari/ kurangi asupan makanan/minuman mengandung kafein: kopi, teh, atau minuman penambah energi, terutama pada sore / malam hari.
2. Biasakan tidur pada jam yang sama
3. Mandi/ berendam air panas / hangat dapat membantu merilekskan tubuh
4. Pijatan ringan
5. Minuman hangat
6. Redupkan cahaya lampu dalam kamar tidur
7. Hindari menonton tv, melihat komputer atau layar hp sebelum tidur, karena cahaya dari tv, komputer / layar hp dapat mengaktifkan gelombang otak, sehingga akan kesulitan untuk tidur
8. hindari stress
9. Lakukan peregangan / stretching ringan
10. Bernafas panjang dan dalam
11. Hindari aktifitas fisik berlebih pada sore / malam hari.
12. Mendengarkan musik relaksasi dengan volume rendah (jangan dilakukan kalau dengan mendengarkan musik membuat anda lebih terjaga, dan sebaiknya tidak menggunakan earphone / headsat untuk mendengarkan musik)
13. Meditasi untuk membantu mengurangi stres dan dapat menenangkan pikiran
Konsultasikan diri ke dokter bila anda masih kesulitan tidur setelah mencoba cara diatas.
Keputihan yang anda alami kemungkinan besar karena pola hidup yang tidak sehat. bila disertai rasa gatal atau keputihan berbau, periksakan ke dokter kandungan
Semoga membantu, silahkan kembali bertanya bila masih kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan:
1. Berapakah usia anda?
2. Sudah sejak kapan anda mengalami keluhan tersebut?
3. Sulit tidur yang anda maksud apakah sulit untuk masuk tidur, atau sering terbangun?
4. Apakah keluhan ini disertai dengan perasaan sedih/ depresi?
5. Apakah anda sering beraktivitas di ranjang saat tidak mengantuk?
Mohon menyertakan informasi tambahan agar kami lebih memahami kondisi yang Anda alami.
Sulit tidur dalam bahasa medis dikenal juga dengan istilah insomnia. Faktor penyebab dari keluhan ini sangatlah beragam, antara lain:
1. Kondisi medis tertentu (seperti alergi hidung, sinusitis, GERD, hipertiroid, asma, nyeri kronis, dsb)
2. Penggunaan obat-obat tertentu (seperti obat darah tinggi, jantung, pil kb, depresi)
3. Sleep apneu
4. Depresi
5. kegelisahan/ kecemasan
6. Gaya hidup/ Lifestyle
7. Makanan/ minuman tertentu, seperti alkohol, kafein, nikotin
Beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk mengatasinya:
- hindari makanan berat dan minuman berkafein menjelang tidur
- relaksasi dan kontrol stress psikis
- olahraga rutin minimal 3 kali seminggu
- kurangi/ hindari tidur siang
- Meminimalkan waktu yang dilakukan di tempat tidur saat belum ingin tidur
- matikan televisi, handphone, dan lampu agar suasana lebih kondusif untuk istirahat
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Mengenai Keputihan, dapat disebabkan oleh berbagai hal, keputihan bersifat normal apabila cairan / lendir bening, tidak berwarna, tidak berbau dan tidak gatal, dan biasanya umum terjadi pada masa pre-menstruasi. Namun jika disertai rasa gatal atau berbau, pertanda ada terjadinya infeksi, antara lain, infeksi jamur, bakteri, ataupun parasit.
Keputihan bisa disebabkan karena beberapa hal:
- Adanya aktifitas flora normal pada vagina anda yang memang masih tergolong normal untuk suatu saat terjadinya keputihan
- adanya infeksi jamur yang bisa menyebabkan keputihan dengan tampak seperti putih susu atau keju
- adanya infeksi bakteri yang bisa juga menyebabkan keputihan dengan berbau tidak sedap serta berwarna agak kekuningan
- aktifitas hormonal yang mempengaruhi siklus menstruasi menjadi tidak teratur dan dapat menyebabkan kondisi liang vagina menjadi mudah mengalami keputihan
Oleh sebab itu, untuk mengatasi keputihan, harus disesuai dengan infeksi penyebabnya, jika disebabkan oleh jamur maka harus menggunakan antijamur, jika bakteri maka terapi utamanya adalah antibiotik. Silakan memeriksakan diri terlebih dahulu ke dokter agar mendapat peresepan yang sesuai.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Keputihan, atau dalam medis disebut leukorrhea adalah keluarnya cairan dari lubang vagina yang bisa terjadi pada masa-masa tertentu atau terus menerus.
Keputihan dapat bersifat normal (fisiologi) bila cairan / lendir bening, tidak berwarna, tidak berbau dan tidak gatal. Jumlah dan konsistensi dari lendir tersebut kadang dipengaruhi siklus haid (pengaruh hormon), misalnya lebih banyak ketika masa subur.
Keputihan disebut tidak normal bila disertai rasa gatal atau berbau, pertanda ada terjadinya infeksi yang dapat disebabkan oleh bakteri, atau jamur atau flora lainnya.
Beberapa hal yang dapat anda lakukan :
1. Gunakan pakaian dalam berbahan dasar katun, ganti ketika dirasa lembab, dan hindari penggunaan celana yang terlalu ketat
2. Pastikan area genital / kemaluan tetap bersih dan kering, misalnya menyeka dari arah depan ke belakang setelah berkemih, gunakan pantyliner dan ganti setiap beberapa jam untuk menghindari kelembaban pada area kemaluan.
3. Hindari penggunaan produk yang mengandung parfum atau sabun kewanitaan yang dapat merubah pH alami area kewanitaan
4. Perhatikan asupan cairan, pastikan anda minum minimal 2 liter perhari atau disesuaikan dengan aktifitas anda.
5. Gunakan air mengalir untuk membasuh area kewanitaan, hindari menggunakan air yang di tampung, terutama pada wc umum
6. Ganti pantyliner sesering mungkin, terutama bila terasa lembab, coba ganti dengan menggunakan pantyliner yang tidak mengandung bahan pemutih/parfum
Apabila keputihan berlangsung terus menerus, berwarna kuning, disertai rasa gatal / nyeri, sebaiknya anda berkonsultasi langsung dengan dokter untuk mendapatkan pemeriksaan dan penanganan yang tepat.
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, akhir akhir ini saya mengalama gangguan tidur berupa tidak bisa tidur waktu malam atau sering insomnia sampai pagi kemudian saya tertidur cuman 2 jam saja setelah itu lanjut aktifitas seperti biasa. tapi di hari lain kadang saya tidur tidak larut malam tapi bangun saya sampai sore contohnya jam (11 malem --3sore) Setelah bangun saya tidak merasa bugar, bahkan masih merasa tetap capek dan mengantuk. Saya juga sering keputihan, keputihan saya berwarna putih susu banyak sekali disertai lendir.
Dok, akhir akhir ini saya mengalama gangguan tidur berupa tidak bisa tidur waktu malam atau sering insomnia sampai pagi kemudian saya tertidur cuman 2 jam saja setelah itu lanjut aktifitas seperti biasa. tapi di hari lain kadang saya tidur tidak larut malam tapi bangun saya sampai sore contohnya jam (11 malem --3sore) Setelah bangun saya tidak merasa bugar, bahkan masih merasa tetap capek dan mengantuk. Saya juga sering keputihan, keputihan saya berwarna putih susu banyak sekali disertai lendir.